Belajar Tenses? Mudah Kok, Perhatikan 16 Rumus Ini

Posted on

Belajar Tenses – Setiap orang tentunya menginginkan mahir dalam berbahasa asing terutama bahasa inggris. Banyak hal yang harus dipelajari oleh setiap orang agar mengerti struktur tata bahasa asing, mulai dari menghafal kosakata, serta berlatih pola kalimat dengan baik.

Dalam mempelajari bahasa inggris tentunya anda sudah tidak asing lagi dengan yang namanya “TENSES”, yap, tenses merupakan bentuk kata kerja yang dapat menunjukan suatu kalimat apakah sedang berlangsung, sudah dilalui, maupun yang akan mendatang. Tenses merupakan salah satu elemen yang penting jika anda mempelajari bahasa inggris karena sebagian besar dari aktivitas dalam berbhasa inggris terdapat pada tenses agar anda dapat mengerti apa yang disampaikan.

Belajar tenses

Beberapa sumber mengatakan, apabila Anda sudah memahami semua tenses, bisa dikatakan 60% lebih anda sudah menguasai  kemampuan dalam berbahasa inggris. bahasa Inggris telah Anda dikuasai.

Sebelum anda belajar tenses secara lengkap, sebaiknya anda mengetahui secara jelas rumus-rumus pola atenses terlebih dahulu, dengan mengetahui rumus-rumus  tersebut diharapkan akan mempermudah anda dalam mempelajari tenses lebih mendalam lagi.

16 rumus Belajar Tenses

 

  • Present Simple Tense

S + V1 + Object / Adverb

 

  • Present Continuous Tense

S + is, am, are + V-ing + Object / Adverb

 

  • Present Perfect Tense

S + have,has + V3 + Object / Adverb

  • Present Perfect Continuous Tense

S + have, has + been + V-ing + Object / Adverb

 

  • Past Simple Tense

S + V2 + Object / Adverb

 

  • Past Continuous Tense

S + was, were + V-ing + Object / Adverb

 

  • Past Perfect Tense

S + had + V3 + Object / Adverb

 

  • Past Perfect Continuous Tense

S + had + been + V-ing + Object / Adverb

 

  • Future Simple Tense

S + will + V1 + Object / Adverb

 

  • Future Continuous Tense

S + will + be + V-ing + Object / Adverb

 

  • Future Perfect Tense

S + will + have + V3 + Object / Adverb

 

  • Future Perfect Continuous Tense

S + will + have + been + V-ing + Object / Adverb

 

  • Past Future Simple Tense

S + would + V1 + Object / Adverb

 

  • Past Future Continuous Tense

S + would + be + V-ing + Object / Adverb

 

  • Past Future Perfect Tense

S + would + have + V3 + Object / Adverb

 

  • Past Future Perfect Continuous Tense

S + would + have + been + V-ing + Object / Adverb

 

Secara singkat struktur tenses akan lebih mudah dipahami dengan pola sebagai berikut :

 

Present TenseSimple Present Tense
Present Continuous Tense
Present Perfect Tense
Present Perfect Continuous Tense
Past TenseSimple Past Tense
Past Continuous Tense
Past Perfect Tense
Past Perfect Continuous Tense
Future TenseSimple Future Tense
Future Continuous Tense
Future Perfect Tense
Future Perfect Continuous Tense

 

Sebelum anda memulai untuk memfokuskan belajar tenses, sebaiknya anda memahami betul 16 formula tenses yang akan membantu anda agar lebih mudah mempelajari bahasa inggris. Banyak sekali keuntungan yang akan anda dapatkan jika anda bisa memahami betuk formula 16 tenses tersebut, anda akan lebih mudah mengerti pengelolaan tata kalimat bahasa inggris, selain itu semakin sering anda berlatih membuat kalimat bahasa inggris menggunakan pola tenses, hal ini akan menambah kosakata (vocabulary) anda dan memperbaiki struktur grammar anda.

Sehingga dapat dipastikan bahwa anda tahu semua struktur tata bahasa atau yang disebut dengan gramatikal yang merupakan suatu tata bahasa yang anda pelajari dan tidak terlepas dari susunan katanya. Apabila anda belajar membuat kalimat menggunakan bahasa inggris, anda diharuskan untuk mengetahui pola kalimat, apakah itubbentuk lampau, bentuk sekarang, maupun bentuk yang akan datang.

Ingat ! Anda dapat mengidentifikasi sebuah tenses hanya dengan melihat kata kuncinya saja. Anda dapat melihat rumus dasar dari tenses yang ada pada sebuah kalimat bahasa Inggris.

Misalnya adalah kalimat masa depan (Future) selalu menggunakan will/ shall (akan) atau bantuk lampaunya would/ should dengan diiringi oleh kata kerja bentuk pertama. Untuk perfect, selalu menggunakan have/ has/ had dengan paduan kata kerja bentuk ke 3. Kemudian continuous selalu ditambahkan –ing pada kata kerjanya. Kata kerja yang digunakan adalah kata kerja bentuk pertama.

Sesuai dengan apa yang sudah dijelaskan sebumnya di atas, kita akan dapat menarik suatu kesimpulan yaitu apabila kita ingin bisa menguasai bahasa Inggris secara baik, tentu kita harus bisa mengerti akan 16 tenses dalam bahasa Inggris.

Namun, banyak beberapa anggapan pesimistis tentu akan menjadi suatu permasalahan untuk anda, mengingat kondisi kita yang notabenenya bukanlah penutur asli bahasa Inggris, untuk menguasai 16 tenses bahasa Inggris jelas merupakan hal yang sangat sulit. Tetapi dengan semangat dan rasa ingin mempelajari bahasa inggris diharapkan rasa pesimis tersebut tidak akan menjadi halangan yang sangat berat.

Selanjutnya , baca juga artikel terkait Media Seru Belajar Bahasa Inggris